Previous
Next

Apa itu Si Pandan Ayu? Berikut penjelasannya..

INDRAMAYU — Si Pandan Ayu? Apakah itu? mari kita bahas

Pemerintah Indramayu melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Indramayu berhasil meluncurkan aplikasi Si Pandan Ayu pada tahun 2021 sekaligus menjadi tahun dimana kabupaten Indramayu berhasil meraih penghargaan sebagai Smart City (Kota Cerdas) untuk kriteria Smart Living dari Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia. Penghargaan diberikan secara langsung oleh Dirjen Aplikasi dan Informatika Kemkominfo Samuel kepada Bupati Indramayu Nina Agustina Da’i Bachtiar melalui Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Indramayu Aan Hendrajana pada puncak acara “Indonesia Smart City Conference”.

Si Pandan Ayu merupakan aplikasi pelayananan administrasi kependudukan bagi masyarakat kabupaten Indramayu yang memiliki keterbatasan waktu untuk mengurus administrasi kependudukan secara manual, ini merupakan cara alternatif bagi masyarakat kabupaten Indramayu untuk mengurus dokumen kependudukan secara tidak langsung atau online, dimana saja dan kapan saja.

Si Pandan Ayu dirancang untuk mempermudah dan memberikan transparansi kepada masyarakat kabupaten Indramayu dalam pelayanan administrasi kependudukan yang tidak terbatas oleh waktu dan tempat sehingga pelayanan adminduk menjadi lebih efektif dan efisien. Si Pandan Ayu melayani administrasi kependudukan sebagai berikut:

  1. Kutipan Akta Kelahiran
  2. Kutipan Akta Kematian
  3. Kartu Identitas Anak (KIA)
  4. Surat Pindah Keluar
Scroll to Top